Strategi Menakar dan Menegosiasikan Kelayakan Gaji

Penulis : Yulia Permata Sari
Strategi Menakar dan Menegosiasikan Kelayakan Gaji

dailymail.co.uk

SERING kali kita berhitung, apakah beban kerja sekaligus tanggung jawab pekerjaan kita sudah setara dengan gaji yang kita terima? Puaskah kita dengan apa yang kita terima? Jika belum, maka Anda bukan satu-satunya orang yang merasakan ganjalan itu. Sebab, cukup banyak karyawan yang merasa kompensasi yang diberikan perusahaan kurang sesuai dengan beban pekerjaan yang harus diselesaikan.

Akan tetapi, sebelum buru-buru menghadap atasan untuk meminta kenaikan gaji, ketahui dulu apakah gaji yang diterima sudah terhitung layak atau belum dengan memerhatikan beberapa poin berikut ini:

1. Mengecek standar gaji
Lakukan riset untuk mengetahui standar gaji profesi yang Anda tekuni di perusahaan-perusahaan lain. Lakukan pengecekan berdasarkan kesamaan bidang pekerjaan, industri, pengalaman, serta keahlian.

Anda bisa mengecek berbagai situs penyedia informasi lowongan pekerjaan dan karier, berkonsultasi dengan orang-orang dalam organisasi profesi, atau bertanya kepada rekan sejawat yang bekerja di perusahaan lain. Teliti apakah upah yang Anda terima memang berada di bawah range gaji pada umumnya.

2. Bertanya kepada rekan sekantor
Bertanya kepada rekan sekantor merupakan cara lain untuk mengetahui apakah Anda dibayar di bawah standar gaji profesi. Namun, pastikan untuk bertanya secara hati-hati dan tidak mendesak, sebab mereka mungkin saja merasa tersinggung dan risih membicarakannya sebab beberapa orang pun sudah menabukan hal ini untuk dibicarakan.

Selain itu, apabila gaji Anda ternyata lebih besar daripada gajinya, situasi bisa berubah menjadi kurang nyaman bagi kedua pihak.

3. Berbicara dengan supervisor
Bicarakan masalah Anda dengan supervisor atau seseorang yang memiliki jabatan lebih tinggi di kantor. Minta pendapatnya tentang pendekatan terbaik yang dapat dilakukan untuk meminta kenaikan gaji, lalu tanyakan range gaji yang menurutnya layak untuk level pekerjaan Anda.

4. Mengumpulkan bukti
Susun daftar tertulis untuk mendokumentasikan seluruh prestasi dan pencapaian Anda selama bekerja di perusahaan tersebut. Jika semua bukti sudah terkumpul, Anda pun siap menggunakannya sebagai ''senjata'' untuk meminta kenaikan gaji. (OL-08)

0 komentar:

Post a Comment

T U G A S

English French German Spain Italian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

About Me

My photo
Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Followers

TAK GENDONG

LIVE MUSIC